Skip to main content

Template Kompi Flexible V8 Terbaru Buat Saya Tidak Edit Template Lagi

Template Kompi Flexible V8 Terbaru Buat Saya Tidak Edit Template Lagi - Awal cerita, saya mulai terjun membuat karya tulis lewat blogger baru berjalan sekitar 7 bulan ini, dengan waktu tersebut saya termasuk pemula di dunia blogging. Sebelumnya, tidak sedikit biaya yang saya keluarkan untuk optimasi blog termasuk memilih template terbaik nan SEO untuk blog yang saya kelola seorang diri.

Di awal saya mulai berkarya membuat karya tulis, saya sering membaca blog-blog besar yang ada di internet untuk media saya belajar, salah satunya yaitu blog kompiajaib milik pak Adhy Suryadi. Dari blog kompiajaib, saya belajar tentang tutorial, trik, dan widget blogger dan juga tentang SEO.

Karena saya termasuk salah satu pengunjung setia blog pak Adhy, saya penasaran dengan template kompiflexible v7 sebelumnya yang ditawarkan oleh pak Adhy lewat blog kompiajaib. Template kompiflexible adalah template pertama yang saya beli untuk mempercantik tampilan blog saya waktu itu.

Untuk membeli template kompiflexible milik pak Adhy banyak sekali referensi di internet yang saya baca yang menjelaskan mengenai keunggulan template kompiflexible dibanding template premium blogger lainnya. Baik dari sisi responsive, kecepatan bahkan kualitas SEO template kompiflexible.

Setelah saya membaca ke sana-sini, saya memutuskan untuk membeli template kompiflexible v7 dengan harga 100rb rupiah. Benar saja, setelah saya menggunakan template kompiflexible blog saya bisa dengan mudah diterima oleh google adsense. Entah apa yang membuat template kompiflexible bisa mudah di aprrove google adsense.

Tidak hanya sampai di situ saja, setelah saya menggunakan template kompiflexible beberapa artikel saya mulai merangkak naik berada di halaman 1 google berkat template kompiflexible. Tentu saja visitor saya mulai berdatangan dan berkomentar di setiap artikel yang saya buat.

Singkat cerita, setelah saya menggunakan template kompiflexible v7 beberapa pengguna template tersebut ada yang mengeluhkan adanya broken link dari tombol share media sosial seperti bbm dan juga google plus karena layanan google plus yang ditutup oleh pihak google.

Tidak hanya itu saja permasalahan yang ada di template kompiflexible v7, berbarengan dengan update algoritma google yang fokus pada kecepatan perihal pagespeed insight dan lighhouse yang menjadikn penentu rangking suatu blog. Banyak pengguna template kompiflexible non amp menginginkan update kompi flexible.

Update Template Premium Kompiflexible V8

Nah untuk memenuhi apa yang diinginkan oleh google dan pengguna kompiflexible, kini pak Adhy Suryadi datang membawa update template kompiflexible V8 yang memiliki kecepatan blog tidak main-main, sampai-sampai mendapat skor hijau di pagespeed insight dan lighthouse, seperti pada blog saya masigun.com.

Pak Adhy memberikan update besar-besaran ditemplate kompiflexible V8 non amp tersebut, beberapa peningkatan tersebut mengenai SEO template dan juga tampilannya yang berubah dan disesuaikan dengan template kompiflexible AMP. Yang pasti tetap mempertimbangkan nilai design yang minimal.

Keunggulan Template Kompiflexible V8

Hmm.. berbicara mengenai keunggulan template kompiflexible v8 sudah tidak usah diragukan lagi, yang pasti template ini menjadi template idaman para blogger dan menjadi salah satu template yang paling banyak dibeli. Untuk itu, di sini saya akan menjelaskan beberapa update yang diberikan di template kompiflexible V8.

1. Kecepatan Loading Blog

Seperti yang kita ketahui bersama, kecepatan suatu blog menjadi faktor terpenting yang dinilai google dalam menentukan ranking suatu blog di halaman pencarian google sajak google mengupdate algoritmanya.

Untuk memenuhi keinginan goole mengenai index kecepatan suatu halaman, template kompiflexible v8 hadir dengan menawarkan nilai skor hijau di pagespeed insight dan juga lighthouse.

2. Tampilan Yang Responsive

Smartphone yang beredar di masyarakat tentu memiliki resolusi layar yang berbeda-beda. Nah untuk menyeseuaikan tampilan di segala resolusi baik itu tampilan mobile maupun dekstop, template kompiflexible sanggup menyesuaikan di segala jenis resolusi layar, karena template ini sangatlah responsive dan juga flexible di segala tampilan.

3. Terdapat Widget Fetured Post

Keunggulan yang ketiga ini pas sekali bagi blogger yang sering mendapatkan job content replacement atau review post. Widget featured post ini bisa kalian manfaatkan untuk menampilkan jasa atau produk di halaman utama blog paling atas, sehingga lebih sering dilihat oleh pengunjung.

4. Menerapkan Lazyload Adsense

Untuk meningkat kecepatan suatu blog di template kompiflexible v8 sudah dipasangkan lazyload adsense, karena seperti yang kita ketahui bersama js adsense merupakan penyumbang terbesar yang membuat kecepatan loading blog jadi lambat.

5. Tesedia Slot Iklan Startegis

Bagi kalian yang bingung dimana menempatkan iklan adsense yang strategis agar mendapat klik banyak, pak Adhy Suryadi telah menyiapkan slot iklan di dalam template kompiflexible di tempat yang strategis. Namun untuk jenis iklan silahkan kalian berexperimen sendiri dengan macam-macam unit iklan Adsense.

6. Template dengan CPC Tinggi

Entah apa yang membuat template kompiflexible ini bisa memancing datangnya iklan dengan cpc tinggi, setelah saya mengupdate template kompiflexible V8 cpc saya rata-rata meningkat di atas Rp. 1.000 yang sebelumnya belum pernah saya rasakan cpc sebesar itu.

7. Yang Pasti Template SEO

Untuk masalah SEO template, kemampuan pak Adhy dalam membuat template agar lebih SEO sudah tidak perlu diragukan lagi. Pak Adhy selalu memperhatikan perubahan algoritma google yang mengharuskan menerapkan perubahan SEO di dalam template agar lebih mudah untuk bersaing di halaman google, termasuk pada template kompiflexible V8 miliknya.

8. Mendapat Support Penuh

Ini dia salah satu yang bikin saya nyaman menggunakan template kompiflexible karya pak Adhy Suryadi. Bagi kalian yang baru mulai belajar blogging dan tidak tahu mengenai kode html pak Adhy siap membantu kamu dalam mengatasi ilmu kode html di dalam template kompiflexible v8.

Di setiap perubahan yang saya inginkan setelah membeli template kompiflexible, pak Adhy selalu cepat dalam merespon pertanyaan saya melalui email mengenai template kompiflexible. Beliau sangat sabar dan dermawan menanggapi konsumen seperti saya.

Penutup

Setelah beberapa minggu saya menggunakan template kompiflexible v8 saya sudah tidak lagi bolak-balik masuk pada menu edit HTML template blogger, karena saya sudah merasakan sendiri berbagai peningkatan di dalam blog saya. Hingga saat ini saya bisa fokus membuat konten yang lebih banyak.

Mungkin sampai di sini saja pengalaman saya setelah menggunakan template premium kompiflexible v8. Saya harap dengan adanya cerita pengalaman blogger pemula seperti saya membuat teman-teman yakin untuk membeli template premium kompiflexible v8 milik pak Adhy. Kalian bisa mendapatkan template premium kompiflexible dengan harga 100ribu saja.

Postingan ini dikirim oleh:

Saya adalah seorang blogger pemula yang sedang berusaha membuat karya tulis yang bermanfaat.

Berbagi itu peduli:

Comment Policy:

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui. Untuk komentar out of topics silahkan masuk ke Forum Kompi Ajaib
Buka Komentar
Buka Komentar
Jangan Diklik!

Menarik Untuk Dibaca Juga:


PrivacySitemap
©2021 KOMPI AJAIB